5 Gerakan Menggunakan Aqua Bag

5 Gerakan Menggunakan Aqua Bag

Biar workout makin asik, yuk variasikan menggunakan Aqua Bag!

Apa tuh Aqua Bag?

Aqua bag adalah alat olahraga yang terbuat dari bahan karet atau PVC berisi air. Alat ini dapat digunakan untuk latihan fisik yang intensif dan bermanfaat untuk meningkatkan kekuatan dan kondisi tubuh secara keseluruhan.

Latihan dengan Aqua Bag memungkinkan kalian untuk meningkatkan kekuatan, ketahanan, keseimbangan, dan fleksibilitas tubuh. Dengan menambahkan atau mengurangi air di dalamnya, kalian akan merasakan tantangan yang berbeda saat latihan, sangat baik bagi otot dan motorik dalam memberikan respon yang berbeda untuk mengendalikan alat ini. 

Nah, Svarga Aqua Bag ada 2 jenis ukuran nih, yaitu 15kg dan 35kg 

     

 Produk ini sangat cocok untuk kalian bawa kemana saja. Tinggal dikempeskan, Svarga Aqua Bag siap dibawa bepergian kemana saja deh.

Berikut ini, Svarga ada beberapa tips gerakan latihan menggunakan Aqua Bag. Simak yuk!

1. Front Squat

Melatih kekuatan otot seperti squat dapat membantu menguatkan dan membentuk otot tubuh bagian bawah. Menggunakan Aqua Bag, squatmu menjadi lebih maksimal. Posisikan Aqua Bag di depan bahu kalian. Lakukan squat seperti biasa, dengan menurunkan badan kalian hingga paha sejajar dengan lantai. Ulangi gerakan ini sebanyak 10 hingga 15 kali. 

 

2. Lunges

Ambil aqua bag dan posisikan di atas bahu kalian. Ambil langkah maju dengan satu kaki dan tekuk kedua lutut hingga membentuk sudut 90 derajat. Ulangi gerakan ini dengan kaki yang lain. Lakukan gerakan ini sebanyak 10 hingga 15 kali. Latihan ini akan membantu kalian untuk memperkuat otot paha dan bokong.

 

3. Jump Squat

Letakkan Aqua Bag di bahu kalian. Berdiri tegak dengan kaki terbuka selebar bahu. Tekuk lutut kalian dan dorong bokong ke bawah seperti posisi hendak duduk. Angkat tubuh kalian dan loncat dengan mendorong kaki dari lantai. Pastikan tubuh mendarat dalam posisi jongkok yaa. Ulangi gerakan ini sebanyak 8–10 kali setiap set dan ulangi sebanyak 2 atau 3 set sesuai kemampuan tubuh. Manfaat jump squat ini dapat mengencangkan otot bokong, otot kaki, hingga otot perut

 

4. Swing & Lunges

Lunges merupakan latihan tubuh bagian bawah yang mengharuskan setiap sisi tubuh bekerja secara mandiri. Lakukan gerakan mengayunkan Aqua Bag di sisi kanan dan kiri dengan arah ayunan dari depan ke belakang. Posisikan kaki kanan di depan dan kaki kiri di belakang, begitu pun sebaliknya. 

 

5. Overhead Press

Kalian dapat posisikan badan berdiri tegak lalu letakkan Aqua Bag di dada kalian. Bukalah kaki selebar bahu. Kencangkan otot perut dan otot pinggul kalian. Secara rileks angkat aqua bag ke arah atas.

 

Gimana? Interest buat mencoba?
Selamat berlatih, Svargans!